VISI DAN MISI
1. VISI
Visi adalah suatu gambaran atau cita-cita tentang keadaan masa depan yang diinginkan dalam jangka waktu 6 (enam) tahun masa jabatan dengan melihat dan mempertimbangkan potensi dan kebutuhan desa.
Penyusunan Visi di Desa Karangan dilakukan dengan pendekatan partisipatif dan melibatkan pihak – pihak yang berkepentingan di desa, seperti pemerintah desa, BPD, tokoh masyarakat, tokoh agama, lembaga masyarakat desa dan masyarakat desa pada umumnya.
Adapun Visi Desa Karangan sebagai berikut :
"Terwujudnya Pemerintah Desa yang Bersih, Transparan, Berbudaya, Berkeadilan, dan Berakhlak Baik"
2. MISI
Misi adalah kondisi atau keadaan yang harus diupayakan terjadi / tersedia sehingga dapat mendukung pencapaian Visi.
Dalam mendukung pencapaian visi, maka misi Desa Karangan adalah :
1. Meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat baik surat menyurat, kependudukan, kesehatan, pendidikan serta pelayanan lainnya.
2. Pengelolaan sampah dan limbah yang ada di lingkungan secara mandiri.
3. Melestarikan budaya, kearifan lokal dan kegiatan keagamaan yang ada di desa..
4. Meningkatkan kinerja BUMDES yang profesional untuk memberdayakan masyarakat dan meningkatkan kesejahteraan warga.
5. Pengembangan Sarana Prasarana Kesehatan, Olahraga, Kesenian, Unit Usaha Desa dan sarana prasarana lain yang dapat peningkatan Pendapatan Asli Desa serta mendukung kegiatan masyarakat.
6. Berupaya meningkatkan produksi tanaman pangan dengan memberikan penyuluhan, bimbingan teknis dan memenuhi sarana prasarana di bidang pertanian sehingga tercapai ketahanan pangan yang memadai.